Kamis, 08 Maret 2018

AC Milan dipermalukan Arsenal

AC Milan menyerah 0-2 dari Arsenal pada laga leg pertama 16 besar Liga Europa, di San Siro, Kamis (8/3/2018). Hasil minor ini membuat Milan gagal melanjutkan tren bagus.

BACA JUGA


Tampil di kandang sendiri, I Rossoneri mendapat perlawanan sengit dari The Gunners. Berdasarkan statistik di situs resmi UEFA, Milan mencatatkan 55 persen penguasaan bola berbanding 45 persen milik Arsenal.
Selain itu, AC Milan hanya memperoleh satu peluang bagus dari 16 tembakan, sedangkan Arsenal melepaskan delapan sepakan dan empat yang mengarah ke gawang.
Il Diavolo Rosso pun akhirnya menyerah dua gol tanpa balas. Sepasang gol Arsenal disarangkan Henrikh Mkhitaryan pada menit ke-15 dan Aaron Ramsey menit ke-45+4.
Kekalahan tersebut membuat tren positif skuat Merah-Hitam harus terhenti di angka 13. Sebelumnya, Milan berhasil memetik 10 kemenangan dan tiga hasil imbang.
Selain itu, hasil minor ini membuat peluang AC Milan lolos ke perempat final Liga Europa 2017-2018 semakin berat. Sebab, Milan wajib menang 3-1, 4-2, atau dengan selisih tiga gol saat gantian melawat ke markas Arsenal di Stadion Emirates, 15 Maret 2018.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar